Thursday, November 28, 2013

CARA MEMBUAT JUS SAYUR KUBIS (SAYUR KOL)

FUNGSI SAYUR KUBIS (KOL)


Seperti halnya BAROKOLI, kubis memiliki kandungan vitamin C tinggi serta mempunyai efek anti kanker. Memiliki nama lain kobis atau kol, sayuran daun ini sudah populer dan sering dimanfaatkan oleh orang indonesia. Salah satu masakan berbahan dasar sayur kubis adalah orak-arik atau capcay. Tentu anda sudah pernah menikmatinya bukan? Lalu bagaimana dengan jus sayur kubis?

jus kubis kol

Di beberapa daerah seperti jawa barat, kubis biasa disandingkan dengan menu makanan goreng atau bakar semisal ayam dan lele. Lalapan merupakan nama yang sudah lama dikenal tidak hanya di daerah tersebut namun sampai ke seluruh indonesia.

JUS SAYUR adalah salah satu cara alami yang bisa anda lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh dari dalam. Meminum jus berwarna putih dapat menjaga kondisi tubuh tetap fit karena dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Selain itu, jus sayur juga memiliki efek baik berupa anti kanker sehingga jika dikonsumsi secara teratur akan mencegah munculnya penyakit kanker.

Namun anda harus berhati-hati dalam mengkonsumsi kol merah. Sayuran ini terbukti mengandung senyawa goitrogenik yaitu zat yang dapat merangsang pembengkakan kelenjar gondok. Hindari mengkonsumsi kubis merah secara berlebih karena dapat menyebabkan penyakit gondok.

Manfaat jus kubis putih bagi kesehatan
  • Anelgesik ringan yaitu mampu meredakan berbagai rasa sakit tingkat ringan
  • Mencegah resiko terkena katarak karena kandungan beta karoten dalam sayur kubis yang tinggi.
  • Sumber asam amino glutamin alami yang mampu menjadi anti-radang serta anti-inflamasi
  • Kebiasaan meminum jus kol dapat membantu meningkatkan produksi zat antibodi sehingga akan memperbaiki daya tahan tubuh. Tentu sangat berguna di musim hujan seperti ini karena dapat mencegah flu, pilek dan batuk.

Aneka Resep Jus Kubis Super Segar

1. Jus kol wortel
Bahan-bahan :
  • 200 g kembang kol
  • 100 g wortel
  • 1/2 gelas air matang
  • Es batu

Cara membuat :
  • Potong kecil-kecil wortel dan kol
  • Blender semua bahan tersebut
  • Tambahkan es batu sesuai selera
  • Sajikan jus sayur segera

2. Jus kubis peterseli
Bahan-bahan :
  • 100 gr irisan kubis
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 sdt peterseli cincang
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 gelas air

Cara membuat :
  • Masukkan semua bahan ke dalam blender
  • Blender sampai halus
  • Sajikan dengan taburan peterseli cincang

3. Jus kubis rumput laut
Bahan-bahan :
  • 1/4 kubis ukuran sedang
  • 50 gr rumput laut

Cara membuat :
  • Kubis dan rumput laut dipotong kecil-kecil
  • Blender bersama-sama sampai halus
  • Sajikan dengan es batu jika diinginkan

No comments:

Post a Comment